Selamat datang di Blog Celoteh Puisi……. Kumpulan puisi cocok bagi kamu yang lagi jatuh cinta, patah hati, galau, penantian, kesedihan, rindu sama kekasih, penyeselan, kenangan masa lalu.......

Jumat, 17 Februari 2017

SELALU CINTA


Aku tak kan pernah menghilangkan semua rasaku padamu,
Apapun itu... Bagaimanapun keadaannya...
Aku tetap akan menyimpan rasa itu,
Dan selalu ku peruntukkan buatmu,,, hanya untukmu...

Lembaran kisah ini, tak mungkin kuhapus..
Karena kamu sudah jadi bagian darinya,
Sudah menjadi pemeran utama nya,
Dan aku mau hanya kamu...

Untaian kata-kata ini takkan pernah cukup,
'Tuk ungkapkan semua rasaku padamu,
'Tuk ungkapkan semua kisah indah ini,
Kisah antara aku dan kamu....

Kasih.... mungkin bagimu kata-kata ini tiada arti,
Mungkin bagimu ini tiada bermakna...
Tapi beginilah caraku... caraku tuk ungkapkan rasaku,
Dan hanya mampu kutulis disini.

Ingin rasanya aku berbicara kepada semua,
Ingin sekali aku ungkap rasaku ini kepada mereka...
Namun aku tak bisa... aku takut melukaimu....
Aku takut menyakitimu.....

Nada-nada indah ini hanya bisa kutuang disini,
Hanya bisa terungkap disini,
Tanpa seorangpun yang mengerti.. yang memahami
Hanya aku.... dan mungkin kamu....

0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah mampir dan berkomentar di blog Indahnya Berpuisi semoga bermanfaat..dan komentar apapun kami hargai selama masih batas kewajaran...